PTKI – VIRTUAL ZOOM –Meningkatnya penularan virus Covid 19 di Indonesia, khususnya wilayah Medan, Propinsi Sumatera Utara mengindikasikan potensi penularan masih terus berlangsung. Selain itu pada tanggal 14 Oktober 2020, PTKI Medan telah melakukan SWAB Tes kepada seluruh Pegawai PTKI Medan.

Terdorong hal tersebut, TIM GUGUS COVID-19 PTKI Medan, melakukan sosialisasi dan Edukasi Penanganan COVID-19 yang bekerja sama dengan UPT Puskesmas Medan Denai yang memberi gambaran tentang COVID-19 dan Cara Pencegahan dan Penanganannya.

Kegiatan tersebut berlangsung selama 1,5 jam secara virtual dan di ikuti oleh 100 orang peserta mulai dari jam 09.30 – 11.00 WIB. Tim pemateri dari UPT Puskesmas Medan Denai Yaitu ibu dr. NUR FADLIANA melakukan sharing informasi terkait COVID-19 dan cara pencegahan dan penanganannya. Dengan Judul Materi “Kita Tahu, Kita Cegah, Kita Lawan COVID-19”

Tak lupa juga dr. Nana juga menjelaskan tentang kriteria masker yang baik, cara penggunaan masker dan cara untuk membuang masker. dr. Nana juga menyapaikan untuk selalu melaksanakan 3M Yaitu : Menggunakan masker, Mencuci Tangan, dan Menjaga jarak.

Jika merasa pernah kontak atau bepergian ke daerah yang sudah dalam zona merah jangan ragu untuk melapor ke Tim GUGUS COVID di area setempat hal ini dilakukan untuk mencegah peyebaran COVID-19.